Day 4
Hari ini merupakan perjalanan panjang dari Saigon (Vietnam) - Phnom Penh – Siam Reap (Kamboja). Breakfast pagi-pagi jam 6 dan stand by di lobby untuk dijemput untuk diantarke shuttle Bus jam 6:30, sampai di shuttle bus Mekong Express sekitar 15 menit dan ketika jam 7:00 pas, bus memulai perjalanan ke Kamboja.
Selama perjalanan, ga perlu khawatir kalo mau pipis, karena di dalam bus ada toilet, selain Toilet, juga da TV jadi tidak bosan selama diperjalanan.
Sampai di perbatasan sekitar jam 11:00 siang, semua penumpang diharuskan turun dan antri untuk cap pasport di loket imigrasi Vietnam.
Sampai di perbatasan sekitar jam 11:00 siang, semua penumpang diharuskan turun dan antri untuk cap pasport di loket imigrasi Vietnam.
Saya turun untuk cap passport dan menyeberang ke Kamboja
Sampai di perbatasan Kamboja, saya diharuskan membuat visa dengan membayar USD25 per orang, tapi karena udah diurus oleh Bus Leader, jadi saya hanya menunggu, setelah mendapatkan visa, saya masuk ke imigrasi Kamboja untuk kembali mencap passport untuk masuk. Setelah itu saya kembali ke Bus untuk melanjutkan perjalanan.
Setelah keluar dari perbatasan.., ternyata dikiri kanan jalan terdapat banyak casino.. wow…, kalah dech Indonesia, bangunannya pun bagus-bagus..
Bus kami sempat berhenti sejenak untuk beristirahat, saat itu waktu sudah menunjukan pukul 12:30siang, kami diberikan waktu 30 menit untuk istirahat atau makan sebelum melanjutkan perjalanan.
Tepat jam 13:00 siang bus saya melanjutkan perjalanan ke Phnom Penh, Ibu kota Kamboja. Sesampainya di shuttle Bus tepat jam 13:30 siang kami semua turun untuk berganti Bus yang menuju Siam Reap. Setelah menunggu sekitar 30 menit, tepat jam 14:00, bus kami bertolak menuju Siam Reap. Selama perjalanan, bus kami sempat naik Feri untuk menyebrangi sungai Mekong yang besar.
Sewaktu mau menyeberang di sana banyak sekali penduduk yang menawarkan barang dagangan di jalan, saya sempat melihat makanan yang tidak umum, seperti Jangkrik goreng, Laba-laba Goreng dan serangga goreng lainnya (Hmmm…, berani makan..??)
Sewaktu mau menyeberang di sana banyak sekali penduduk yang menawarkan barang dagangan di jalan, saya sempat melihat makanan yang tidak umum, seperti Jangkrik goreng, Laba-laba Goreng dan serangga goreng lainnya (Hmmm…, berani makan..??)
Selama perjalanan menuju Siam Reap, yang terlihat banyak Sawah dan pohon lontar.
Sesampainya di Shuttle Bus Siam Reap, waktu sudah menunjukan pukul 21:00 malam, wadooh.., pinggang rasanya mau patah, karena perjalanan seharian itu memakan waktu 14 jam..
Untungnya jemputan saya sudah menunggu, sehingga saya langsung diantar ke restoran untuk makan malam.., tapi karena tibanya sudah larut, hamper rata-rata restoran sudah pada tutup, akhirnya saya makan malam di restoran pinggir jalan yang masih buka. Setelah selesai, saya langsung menuju hotel untuk mandi dan istirahat.. cuapeekk bener….!!, ga sabar pengen cepat-cepat istirahat untuk memulihkan energy, karena perjalanan besok adalah mengunjungi Angkor Wat temple yang terkenal itu..